Forbengkulu.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Provinsi Bengkulu Zulasmi Octarina yang mewakili Dapil Bengkulu IV Kabupaten Rejang Lebong, turut menerima aspirasi masyarakat di Kelurahan Suka Raja, Kecamatan Curup Timur, Sabtu (25/11) kemarin.
Dalam pertemuan tersebut Zulasmi Octarina mendengarkan berbagai aspirasi yang disampaikan masyarakat setempat.
Beberapa aspirasi yang disampaikan antara lain adalah permintaan perbaikan jalan yang rusak dan butuh beronjong karena rawan banjir, meningkatkan pelayanan rumah sakit yang memadahi, peningkatan fasilitas untuk lansia, serta program kerja sosialisasi pemberdayaan perempuan.
Zulasmi Octarina, berjanji akan menyampaikan aspirasi tersebut dalam rapat DPRD Provinsi Bengkulu untuk dicarikan solusi yang tepat.
Selain menerima aspirasi masyarakat Zulasmi Octarina, juga memberikan bantuan kepada Karang Taruna Desa Suka Raja.
Zulasmi memberikan satu set bola dan baju futsal sebagai bentuk dukungan dan perhatian terhadap pemuda Desa agar pemuda desa dapat meningkatkan potensinya dalam bidang olahraga.
“Kami berharap dengan adanya program-program pembangunan dan bantuan yang diberikan, dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan dan meningkatkan kualitas hidup warga setempat,” ujar Zulasmi Octarina.
Penerimaan aspirasi masyarakat dan pemberian bantuan tersebut menunjukkan keseriusan dan komitmen Zulasmi Octarina, sebagai anggota DPRD Provinsi untuk terus berada di tengah-tengah masyarakat dan berperan aktif dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai wakil rakyat.
Aspirasi tersebut dihadiri Lurah Suka Raja Raden Anwar, Camat Curup Timur Ibu Halimah Tusadiyah, dan Ketua BPD, serta tamu undangan lainnya. (Yl/Fb)