
Bengkulu Tengah – Legislator muda, Berlian Utama Harta, yang juga merupakan kader Partai Golkar, mencari aspirasi masyarakat dalam kegiatan reses di masa persidangan ke – 1 tahun 2025 di Dapil Bengkulu 2, Bengkulu Utara dan Bengkulu Tengah, dari tanggal 24 hingga 28 Februari 2025.
Reses pertama berlangsung di Desa Sri Kuncoro, Kecamatan Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu tengah. Pertemuan yang di hadiri ratusan Masyarakat ini, Berlian Utama Harta mendengarkan berbagai keluhan dan kebutuhan masyarakat dengan seksama. Dalam sambutannya, Berlian menyampaikan bahwa dirinya berkomitmen untuk terus memperjuangkan kepentingan masyarakat. “ Semua aspirasi dari masyarakat akan saya kawal hingga terealisasi demi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Desa Sri Kuncoro”, ujar Berlian.

Dalam kegiatan reses ini, masyarakat menyampaikan aspirasinya, di antaranya adalah perbaikan irigasi untuk persawahan, pembinaan kelompok usaha ibu-ibu desa Sri Kuncoro, penyediaan sarana dan prasarana olah raga bagi Karang Taruna, pembangunan pelapis tebing, peningkatan jalan usaha tani, serta pemasangan lampu jalan guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan warga. Menanggapi aspirasi masyarakat ini, Berlian menyatakan akan menindaklanjuti aspirasi masyarakat dan memperjuangkan di tingkat provinsi.

Dalam kesempatan ini, pemerintah desa menyampaikan bahwa Berlian adalah sosok wakil rakyat yang selalu hadir dan memperjuangkan aspirasi masyarakat. “ Kami sangat bersyukur dan berterima kasih memiliki wakil rakyat seperti Bapak berlian dan memperjuangkan kebutuhan masyarakat khususnya di desa Sri Kuncoro ini, semoga bisa membantu kami masyarakat untuk kemajuan desa kami ini”, kata Kepala Desa Sri Kuncoro, Ramadan. (Nova)